Perbanyakan vanili dengan cara setek kini marak digunakan. Pengaplikasian perendaman pada setek vanili sebelum tanam dirasa cukup penting dilakukan. Perendaman setek vanili dapat dilakukan dengan memanfaatkan bahan alami yang mudah didapat dan tentunya lebih murah, seperti air kelapa muda.

Dikutip dari Jurnal Reset Perkebunan, Angga Firando (2021) dalam penelitiannya yang berjudul “Pengaruh Lama Perendaman Air Kelapa Muda Terhadap Pertumbuhan Stek Bibit Vanili (Vanilla Planifolia Andrews)” bahwa perendaman setek vanili menggunakan air kelapa yang tepat ialah selama 10 jam perendaman dengan konsentrasi air kelapa 500 ml/liter air yang berpengaruh baik terhadap munculnya tunas dan akar.

Tanaman vanili merupakan tanaman dikotil namun tidak memiliki akar tunggang. Akarnya bercabang dan tersebar di permukaan tanah yang menyebabkan sistem perakaran tanaman vanili ini dangkal. Oleh karena itu setek vanili perlu dirangsang fase pertumbuhan akarnya.

Air kelapa muda mengandung auksin, sitokinin dan giberelin yang menjadi zat pengatur tumbuh alami guna merangsang dan memicu pertumbuhan dari setek sehingga sangat berpotensi untuk dimanfaatkan.

Pembibitan dapat dilakukan dengan menggunakan setek pendek dengan 2 ruas. Setek direndam pada air kelapa dengan konsnetrasi 500 ml/liter air selama 10 jam. Kemudian tanamkan setek pada polybag berukuran 15 cm x 20 cm  dengan media tanam dari campuran tanah dan pasir perbandingan 1 : 2. (TW)

Add comment


Security code
Refresh